• info@njombangan.com

Yuk Ikut Lomba Esai Pembangunan Njombangan (LEPEN) Tahun 2020!

Yuk Ikut Lomba Esai Pembangunan Njombangan (LEPEN) Tahun 2020!

Spread the love

Akhirnya lomba yang kalian tunggu-tunggu hadir kembali. Melalui LEPEN 2020, Njombangan ingin menginisiasi sebuah kampanye yang didedikasikan untuk wanita dan anak-anak. Tema yang kami usung adalah “Mewujudkan masyarakat yang memiliki pemahaman, kesadaran, dan komitmen akan pemenuhan hak serta potensi wanita dan anak-anak”. Hal ini dilandasi oleh adanya data yang dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) terkait jumlah wanita yang sama besarnya dengan populasi pria, termasuk di wilayah Kabupaten Jombang. Sehingga, hal ini mengindikasikan pentingnya peran wanita, layaknya kaum laki-laki, untuk memberikan kontribusi dalam pembangunan baik. Kontribusi ini tidak sebatas di ranah domestic atau keluarga, tapi juga domain yang lebih luas seperti lingkungan masyarakat, maupun di kancah internasional.

Selain itu, pemenuhan lingkungan yang layak dan nyaman untuk anak juga penting untuk diperhatikan. Mengingat, peradaban saat ini masih belum mampu menyediakan ruang yang ramah terhadap wanita dan anak-anak. Oleh karena itu, Njombangan berharap banyak anak muda, khususnya yang memiliki keterikatan dengan Jombang, untuk memberikan sumbangsihnya melalui lomba esai ini.

Teman-teman bisa memilih sub-tema berikut sebagai topik tulisan:

  1. Masyarakat anti kekerasan fisik maupun non fisik terhadap perempuan;
  2. Pengarusutamaan gender (gender mainstreaming) untuk akses wanita dalam dunia politik dan pembuatan kebijakan;
  3. Pendidikan keluarga dan peran wanita dalam mewujudkan keluarga yang ideal;
  4. Wanita, pelestarian budaya, dan nilai-nilai luhurnya di era globalisasi;
  5. Mendorong pemikiran kritis dan partisipasi wanita dalam pembangunan;
  6. Pemenuhan dan perlindungan terhadap hak-hak wanita dan anak di berbagai bidang.

Silakan mengirimkan karya orisinil kalian melalui link berikut atau kalian juga bisa mengirimkan e-mail ke njombangan@gmail.com dengan judul LEPEN 2020_Nama. Ditunggu karya terbaiknya!

Salam,

Njombangan

admin

Njombangan adalah inisiatif untuk melestarikan dan mempromosikan heritage Jombang berupa seni, budaya, bahasa, adat, sejarah, peninggalan bangunan atau bentuk fisik serta lainnya.

Leave your message